Rabu, 27 Februari 2008
Damen Group Tawarkan Kerjasama Pembuatan Kapal Perusak Kawal Rudal
akarta, DMC - Damen Group melalui perusahaannya yang bernama Schelde Naval Shipbuilding menawarkan peningkatan kerjasama dengan Departemen Pertahanan Republik Indonesia melalui kerjasama Pembuatan Kapal Perusak Kawal Rudal yang bekerjasama dengan PT. PAL.
Tawaran tersebut disampaikan Owner Damen Group, Kommer Damen, dalam kunjungannya kepada Menteri Pertahanan Juwono Sudarsono, Selasa (27/2) di kantor Departemen Pertahanan, Jakarta. Dalam kunjungannya Komer Damen didampingi Ceo Damen Group; Royal Schelde, Rene Berkvens, Chairman of the Board of Commissarissen, Zadelhoff dan Director Marketing and Sales SNS, Robert Post.
Selain menyampaikan tawaran tersebut, Komer Damen juga menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Pemerintah Indonesia yang diberikan kepada Damen Group untuk menyelesaikan pembuatan kapal Korvert kelas sigma yang dipesan oleh TNI AL. Damen Group melalui perusahaannya yang bernama Schelde Naval Shipbuilding yang berkedudukan di Belanda, telah selesai membuat 2 buat kapal korvert kelas sigma pesanan Indonesia.
Selanjutnya, Dirjen ranahan mengatakan, tawaran yang disampaikan Kommer Damen disambut baik oleh Menhan Juwono Sudarsono, karena kedepan Indonesia perlu untuk meningkatkan kemandirian industri pertahanan dalam negeri. Indonesia meminta kepada Damen Group agar dalam pembuatan Kapal Perusak Kawal Rudal tersebut juga diikuti transfer teknologi ke Indonesia.
Sementara itu dalam menerima rombongan Damen Group, Menhan didampingi oleh Dirjen Perencanaan Pertahanan Departemen Pertahanan Laksda TNI Gunadi , M.D.A, Dirjen Sarana Pertahanan Dephan Marsda TNI Eris Herryanto, S.IP, MA, dan Karo Humas Setjen Dephan Brigjen TNI Edy Butar Butar S.IP. (BDI/MN
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar